Sudah jadi rahasia umum kalau duel FC Barcelona VS Real Madrid adalah salah satu duel terpanas sekolong jagat. Penuh intrik, keras, kasar, emosional, namun secara skill dan sajian pertandingan adalah sebuah laga yang sangat menghibur dan jauh dari kata membosankan. Seperti layaknya pertandingan yang baru saja usai ini. Kedua tim kembali bertemu dalam ajang Piala Super Spanyol (2nd Leg) di Nou Camp.
Real Madrid datang ke Nou Camp berbekal hasil imbang (2-2) pada pertandingan sebelumnya di Santiago Bernabeu. Hasil ini membuat Real berada pada posisi yang agak sulit, mengingat dalam laga kandang mereka ditahan imbang dan kebobolan dua gol. Bila ingin menjadi kampiun mereka harus minimal menang atau seri dengan memasukan minimal 3 gol ke gawang Barcelona. Sementara Barcelona datang dengan rasa optimis yang tinggi, Berbekal hasil imbang 2-2 di Santiago Bernabeu dan suntikan amunisi baru dengan skill di atas rata - rata, yakni Alexis Sanchez dan Françesc Fábregas ditambah lagi dengan pulihnya palang pintu tangguh Gerrard Piqúe dari cedera hamstring.
Pertandingan dimulai, kedua tim sama - sama memperagakan permainan terbuka. Lini belakang Barcelona yang dikawal oleh Daniel Alves - Mascerano - Piqúe - Abidal sempat kedodoran di awal - awal pertandingan. Real Madrid memanfaatkan keadaan tersebut dengan memberikan ancaman ke gawang Barcelona melalui Karim Benzema dan Cristiano Ronaldo. Beruntung, usaha para pemain Real Madrid masih belum membuahkan hasil. Keasyikan menyerang justru Real Madrid tertinggal lebih dulu oleh gol Andres Iniesta di menit ke 15. Diawali dari pergerakan Lionel Messi yang mengelabui Khedira, Iniesta berlari menerobos pemain belakang Real Madrid. Kemudian sebuah through pass cantik dilepaskan oleh Messi kepada Iniesta. On Side! Tanpa kawalan berarti Iniesta menggiring bola sendirian dan melepaskan chip shot cantik tanpa mampu ditepis Iker Casillas, 1-0 Barcelona memimpin.
Gol Iniesta direspon cepat oleh Real Madrid. Berawal dari crossing Karim Benzema ke kotak penalti, bola membentur kaki Cristiano Ronaldo yang terlepas dari kawalan pemain belakang Barcelona, dan akhirnya GOL!!! Skor kembali imbang 1-1. Gol ini sempat diprotes oleh para pemain Barcelona yang mengira bahwa Ronaldo berdiri pada posisi off side akan tetapi wasit tetap berpegang teguh pada pendirianya dan tetap menganggap sah gol Ronaldo tersebut.
Menjelang akhir babak pertama, Lionel Messi sempat merubah kedudukan menjadi 2-1 melalui sebuah gol yang dikreasikan bersama Gerrard Pique. Striker lincah Argentina ini dengan tenang menaklukkan Casillas setelah memanfaatkan backheel pass Gerard Pique. Barca akhirnya menutup babak pertama dengan keunggulan 2-1.
Di babak kedua, Madrid mencoba mengejar ketertinggalan. Namun peluang emas pertama di paruh kedua justru diperoleh Barca lewat Messi di menit 66. Sayangnya, Messi yang memanfaatkan umpan terobosan Iniesta gagal menaklukkan Casillas dan hanya berbuah sepak pojok.
Madrid sempat membalas lewat tandukan bek Sergio Ramos di menit 71. Memanfaatkan sepak pojok, Ramos berhasil melepaskan tandukan keras. Sayangnya, bola masih melebar dari gawang Valdez.
Kerja keras Madrid akhirnya membuahkan hasil di menit 82. Berawal dari sebuah sepak pojok, Benzema berhasil memanfaatkan kemelut di depan mulut gawang Barca. Striker Perancis ini berhasil melepaskan tembakan yang gagal diantisipasi Valdez. Kedudukan 2-2 dengan agregat 4-4.
Kerja keras Madrid akhirnya membuahkan hasil di menit 82. Berawal dari sebuah sepak pojok, Benzema berhasil memanfaatkan kemelut di depan mulut gawang Barca. Striker Perancis ini berhasil melepaskan tembakan yang gagal diantisipasi Valdez. Kedudukan 2-2 dengan agregat 4-4.
Namun tak lama, Messi kembali menunjukkan kelasnya. Pada menit 86, lengahnya pertahanan Madrid menutup pergerakan Adriano berbuah fatal. Messi berhasil menyongsong umpan silang Adriano dengan tembakan first time nya. Barcelona kembali nggul 3-2.
Pertandingan semakin memanas. Pada injury time Marcelo melakukan tekel dua kaki pada Cesç Fábregas yang masuk di menit ke 82. Hal ini sontak memancing emosi para pemain dan official kedua kubu. Kubu Barcelona geram dengan tindakan Marcelo yang membahayakan. Kerusuhanpun pecah dipinggir lapangan. Pada akhirnya wasitpun turun tangan dengan diusirnya Marcelo, serta Mezut Ozil dan David Villa yang dianggap memicu perselisihan.
Total ada 9 kartu kuning dan tiga kartu merah yang mewarnai pertandingan ini. Dan dengan kemenangan ini, Barcelona berhak atas Trofi Piala Super Spanyol, Selamat Barça!
STARTING LINE UP
Barcelona: Victor Valdes; Dani Alves, Gerard Pique, Javier Mascherano, Eric Abidal; Sergio Busquets (Keita, 84'), Xavi Hernandez, Andres Iniesta; Pedro Rodrigues (Fabregas, 82'), David Villa (Adriano, 73'), Lionel Messi
Real Madrid: Iker Casillas; Sergio Ramos, Pepe, Ricardo Carvalho, Fabio Coentrao, Xabi Alonso, Sami Khedira (Marcelo, 45'), Angel Di Maria (Higuain, 63'); Mesut Oezil (Kaka, 74'), Cristiano Ronaldo, Karim Benzema
Real Madrid: Iker Casillas; Sergio Ramos, Pepe, Ricardo Carvalho, Fabio Coentrao, Xabi Alonso, Sami Khedira (Marcelo, 45'), Angel Di Maria (Higuain, 63'); Mesut Oezil (Kaka, 74'), Cristiano Ronaldo, Karim Benzema
No comments:
Post a Comment